Rabu, 27 November 2024
BerandaBerita DaerahResmi Dilantik, Rizdqi: dJAMAN Adalah Lumbung Masa Depan Generasi Emas Tidore

Resmi Dilantik, Rizdqi: dJAMAN Adalah Lumbung Masa Depan Generasi Emas Tidore

TERNATE, JAGAINDONESIA.COM – dJaringan Mahasiswa Nuku (dJAMAN), telah memiliki 13 Ketua Umum sejak tahun 2000. Belasan ketua umum tersebut merupakan hasil dari 13 Kongres yang sukses digelar.

Rizqi Yusuf, selaku ketua umum baru yang terpilih dari hasil Kongres ke 13 bulan lalu. Kemarin, Minggu 14 Maret 2021, ia telah resmi dilantik sebagai ketua umum dJaringan Mahasiswa Nuku (dJAMAN) periode 2021-2023.

 Saat di konfirmasi awak media Jagaindonesia.com, Rizqi menurutkan bahwa tidak sedikit generasi tidore yang telah berpartisipasi di organisasi paguyuban tersebut.

“dJAMAN adalah lumbung masa depan generasi emas Tidore. Mulai dari Maitara sampai Mafututu, Kaiyasa sampai Nuku” Ucap Rizqi dalam sambutannya.

Rizqi juga menurutnya bahwa masa depan bangsa dan negara, bahkan daerah pada khususnya ada di tangan generasi muda, terutama para mahasiswa. Olehnya itu, para generasi muda merupakan aset paling berharga untuk dapat mengabdi pada daerah di masa depan nanti.

“Organisasi sudah saatnya menjadi the second university bagi para generasi muda sebagai episentrum belajar dan mencari jati diri. Namun, Organisasi juga harus mampu mendidik dan memproduksi kader -kader terbaik yang terbentuk dari sebuah proses panjang pengkaderan sehingga tidak menghasilkan generasi karbitan.” Tandasnya.

“Saya berharap, generasi dJAMAN harus meneladani semangat juang nuku, agar di masa depan nanti dimanapun peristiwa besar terjadi di negeri ini, disitu ada peran penting kader dJAMAN” tegas rizqi mengakhiri sambutannya. (Ismit)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

- Advertisment -