Rabu, 27 November 2024
BerandaPendidikanJawab Aspirasi, Filep Wamafma Terima 12 Putra/i Suku Sebyar dan Sumuri Kuliah...

Jawab Aspirasi, Filep Wamafma Terima 12 Putra/i Suku Sebyar dan Sumuri Kuliah di STIH Manokwari

BINTUNI, JAGAINDONESIA.COM – Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Manokwari Dr. Filep Wamafma menjawab aspirasi dari masyarakat adat di Teluk Bintuni agar putra-putri suku asli di kabupaten ini dapat berkuliah ke STIH dengan dukungan beasiswa. 

Sebanyak 12 putra-putri lulusan SMA tahun ajaran 2022-2023 dari suku Sebyar dan suku Sumuri di kabupaten Teluk Bintuni kini mendapat kesempatan mengenyam pendidikan tinggi di STIH Manokwari.

Kabar gembira ini disambut antusias oleh putra-putri asli Teluk Bintuni. Hal itu disampaikan oleh Perwakilan Komite Transformasi dan Investasi Sumuri (KTIS) Benyamin Inanosa S.Hut, M.Hut didampingi perwakilan pemuda Sebyar, Yulius Hindom dan beberapa Pemuda Distrik Weriagar untuk menjawab kebutuhan kuliah putra-putri di daerahnya.

“Tidak ada kesempatan lain yang menjadi impian mereka selain melanjutkan ke perguruan tinggi swasta (PTS) di STIH yang telah meraih akreditasi Baik Sekali,” kata Benyamin Inanosa, 6 Juni 2023 lalu.

Adapun kesempatan melanjutkan pendidikan ke STIH Manokwari merupakan aspirasi murni yang diterima Dr. Filep Wamafma dari putra-putri asli Teluk Bintuni yang berkemauan keras melanjutkan pendidikan namun terkendala biaya.

Benyamin berharap kesempatan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk menjawab kebutuhan sumber daya manusia (SDM) Papua asli Teluk Bintuni yang dapat diandalkan di masa yang akan datang.

“Jadi kesempatan ini diberikan Bapak Filep Wamafma kepada anak-anak asli Teluk Bintuni untuk meraih beasiswa agar tetap dijamin kuliah secara gratis sampai mendapat gelar sarjana hukum di kemudian hari nanti,” ujar Benyamin Inanosa.

Lebih lanjut, dirinya menambahkan, kepala distrik Weriagar juga merespons baik diterimanya calon mahasiswa baru dari Sebyar dan Sumuri ini untuk berkuliah. Oleh sebab itu, kepala distrik bersama pihak keluarga segera menyiapkan berkas-berkas pendaftaran guna melengkapi persyaratan masuk ke STIH Manokwari tahun akademik 2023-2024. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

- Advertisment -