MANOKWARI, JAGAINDONESIA.COM – Ketua STIH Manokwari, Dr. Filep Wamafma, SH., M.Hum mengajak orangtua mahasiswa/i untuk mendorong sekaligus mengontrol putra-putrinya penerima beasiswa KIP kuliah agar dapat menyelesaikan kuliah di STIH Manokwari tepat waktu.
Menurutnya, dengan adanya beasiswa ini, orangtua mahasiswa tidak lagi terbebani dengan biaya kuliah maupun biaya hidup selama masa perkuliahan. Hal ini disampaikan Filep Wamafma saat melakukan pertemuan dalam rangka evaluasi terhadap mahasiswa/i penerima beasiswa KIP kuliah aspirasi.
Pertemuan itu dihadiri oleh para orangtua yakni wali dari mahasiswa/i dan para penerima beasiswa di aula STIH Manokwari, Jumat pekan lalu.
“Para mahasiswa penerima beasiswa ini akan dijamin hingga selesai studinya dan memperoleh gelar sarjana hukum di STIH Manokwari. Maka harus tetap memanfaatkan waktu untuk kuliah dan belajar di rumah sehingga waktu tidak terbuang percuma, dan tetap fokus pada tujuan kuliah,” pesan Filep.
Filep menekankan bahwa beasiswa yang diterima mahasiswa ini merupakan hasil dari usaha dan perjuangan yang tidak mudah. Sehingga dirinya berharap penerima beasiswa sungguh-sungguh untuk menimba ilmu dan memperluas wawasan selama menjalani studi di STIH Manokwari.
“Jadi sekarang bagi mahasiswa yang menerima beasiswa tidak lagi merepotkan orangtua, sebab ada kemudahan proses kuliah lewat beasiswa saat ini. Maka gunakanlah waktu secara maksimal untuk terus belajar dan mengejar pencapaian yang baik di setiap semester,” kata Filep.
Dalam kesempatan itu, Filep Wamafma juga mengapresiasi mahasiswa yang mampu menyisihkan dana beasiswa untuk ditabung. Menurutnya, hal itu menandakan bahwa yang bersangkutan dapat mengelola keuangan dengan baik.
Lebih lanjut, Filep mengingatkan agar dana beasiswa untuk biaya hidup tidak dipergunakan untuk hal-hal negatif seperti konsumsi minum keras, narkoba dan hal lain yang tidak membawa keuntungan.
“Jauh lebih baik ketika menggunakan uang beasiswa untuk kepentingan kuliah saja, jangan pakai untuk membeli minuman keras dan lain sebagainya,” tegas Filep.
Dalam kesempatan yang sama, salah satu mahasiswi penerima beasiswa KIP kuliah aspirasi, Ester Baransano menyampaikan ucapan terima kasih kepada ketua STIH Manokwari. Ester mengaku bersyukur telah menerima beasiswa KIP sejak semester pertama hingga saat ini sudah memasuki semester 3. Dirinya merasa terbantu dengan beasiswa tersebut lantaran sebelumnya terkendala finansial
“Saya atas nama pribadi dan mewakili orangtua, saya menyampaikan banyak terima kasih kepada bapak Filep Wamafma atas perjuangannya sehingga kami bisa menerima beasiswa,” ungkap Ester Baransano. (WRP)