Jumat, 1 November 2024
BerandaPolitikDapat Nomor Satu, Paslon Tunggal DOAMU Siap Lawan Kotak Kosong

Dapat Nomor Satu, Paslon Tunggal DOAMU Siap Lawan Kotak Kosong

MANOKWARI, JAGINDONESIA.COM – Calon Gubernur dan wakil gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan dan Mohammad Lakotani telah menarik nomor urut di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Barat.

Dalam acara yang berlangsung di Aston Niu Hotel Manokwari, Senin (23/9/2024), Dominggus Mandacan dan Mohammad Lakotani berhasil menarik nomor urut 1 (satu). Dengan demikian paslon DOAMU akan siap melawan kotak kosong atau kolom kosong pada Pilgub Papua Barat 27 November 2024.

Sebelumnya pada acara rapat koalisi partai di Mansinam Beach Hotel Manokwari, Minggu (22/9) siang, cagub Papua Barat Dominggus Mandacan telah menyatakan keyakinannya akan mendapat nomor urut 1.

“Jadi besok (hari ini, red), KPU akan mengundang paslon DOAMu menarik nomor urut 1. Maka kalau saya dapat nomor urut 1 biar kita lawan kotak kosong yang tidak ada nomor,” sebut Dominggus.

Sebagaimana diketahui, rapat pleno terbuka KPU Papua Barat dipimpin oleh Ketua KPU PB, Paskalis Semunya didampingi masing-masing anggota komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilihan KPU Papua Barat, Abdul Halim Shidiq.

Kemudian Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih – Parmas) KPU Papua Barat Endang Wulansari dan Divisi Program Data Informasi KPU Papua Barat Abdul Muin Salewe, SHut .

Selain itu, nampak pula Sekretaris KPU Papua Barat, Michael Mote, SH., M.Hum, Ketua Bawaslu Papua Barat, Forkopimda Provinsi Papua Barat, partai politik pengusung dan relawan pasangan calon. (WRP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

- Advertisment -