MANOKWARI, JAGAINDONESIA.COM – Ketua STIH Manokwari, Dr. Filep Wamafma, SH., M.Hum menyambut kembalinya dua mahasiswa STIH yang telah mengikuti program perkuliahan selama satu bulan di Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM).
Keduanya adalah putra asli Arfak, Hermanus Muid dan putri asli Biak, Putri Rumbewas. Adapun penyambutan ini dilakukan di sela-sela acara pelantikan pejabat struktural di lingkungan STIH Manokwari hari ini, Rabu (2/8/2023).
Dr. Filep menyampaikan bahwa kedua mahasiswa ini menjadi duta STIH Manokwari untuk program perkuliahan ke Malaysia dan telah menyelesaikan program dengan baik sehingga bertemu dengan keluarga besar STIH Manokwari.
“Pesan saya kepada kedua mahasiswa, apa yang dipelajari dan didapat selama di Malaysia diharapkan dapat dibagikan kepada mahasiswa STIH, dan diterapkan bagi lingkungan masyarakat dan keluarga masing-masing,” ujar Filep.
“Terutama agar ilmu dan pengalaman yang didapatkan di Malaysia bisa menjadi motivasi tersendiri bagi diri pribadi maupun mahasiswa STIH secara keseluruhan” sambungnya.
Usai penyambuan ini, STIH Manokwari akan kembali mengirim dua orang mahasiswa lagi ke Malaysia pada Agustus 2023. Salah satu diantaranya adalah putra asli Arfak. Selain itu, STIH Manokwari akan mengirim mahasiswa STIH untuk berkuliah di Purwokerto dan Bandung selama 1 semester lamanya.
“Program kuliah ke dalam dan luar negeri ini tidak menggunakan biaya APBD maupun APBN, namun menggunakan biaya mandiri STIH Manokwari yang dikelola oleh manajemen dan dimanfaatkan untuk pengembangan mahasiswa go internasional dan nasional,” jelas Filep.
Tak hanya itu, kata Filep, mahasiswa STIH juga akan dikirim lagi ke Jepang, Serbia, dan Timur Leste. Atas dedikasi Dr. Filep Wamafma ini, kedua mahasiswa memberikan cenderamata kepada Filep Wamafma sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada ketua STIH dan jajaran STIH Manokwari. (WRP)